Gerai Produk-Produk Industri Kecil dan Menengah (IKM) dan Usaha Mikro Kecil & Menengah (UMKM) di Lantai 1 Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Palembang
Ferry / Kegiatan / 24 November 2024 04:46
Halo masyarakat Kota Palembang, kini di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Palembang telah tersedia Area dan Sarana Prasarana atau Gerai produk-produk dari Industri Kecil dan Menengah (IKM) dan Usaha Mikro Kecil & Menengah (UMKM) yang terletak di Lantai 1 Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Palembang.
Gerai UMKM ini adalah salah satu bentuk kerjasama antara DPMPTSP Kota Palembang, Bank Sumsel Babel dan HIPMI Kota Palembang yang dibangun untuk memfasilitasi dan mendukung para pengusaha atau para pelaku usaha khususnya UMKM di Kota Palembang dalam mengembangkan usaha yg dimiliki. Hal ini juga dilakukan guna membantu para pelaku usaha yg kegiatan usaha nya mengalami penurunan di masa pandemi COVID-19 saat ini yaitu dengan mengajak para pelaku usaha untuk memproduksi, mempromosikan, dan menjual barang hasil produksi yang telah dikemas secara rapi tersebut di Gerai UMKM Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Palembang.
Di Gerai UMKM tersebut tersedia beberapa hasil produksi dari para pelaku usaha UMKM yg telah dipajang untuk dijual dengan kualitas barang yg bagus dan dengan harga barang yang sangat terjangkau, salah satunya yaitu tersedia aneka makanan/snack/cookies seperti makaroni jagung pedas & manis, astor, keripik ubi manis & pedas, keripik ubi abon cabe, keripik kentang, kerupuk udang & kelinci, kerupuk & kemplang, kue semprong, pop corn, madu kemasan dan lainnya. Selain snack dan cookies, tersedia juga fashion wanita seperti tas , sepatu, jilbab dan masker dengan beraneka macam bentuk yang sangat bagus. Dan nantinya akan tersedia bermacam-macam hasil produksi lainnya.
Selasa, 20 Oktober 2020. (ira)