Pengajuan Permohonan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) dapat diajukan melalui SimBG pada https://simbg.pu.go.id |Selamat Datang Di DPMPTSP Kota Palembang. |Melayani Dengan Hati Melayani Sepenuh Hati |Untuk Perizinan SDM Kesehatan dan Sarana Kesehatan dapat mengajukan Permohonan Izin melalui https://sipperi.palembang.go.id secara Online

Kunjungan Deputi Bidang Pelayanan Publik beserta Asisten Deputi Perumusan Kebijakan Pelayanan Publik KEMENPAN-RB RI

Sekretaris Daerah Kota Palembang Bpk. Drs. Ratu Dewa, M.Si didampingi oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palembang Bpk. Dr. H. Akhmad Mustain, S.STP., M.Si beserta Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pelembang Ibu Ir. Hj. Dewi Isnaini, M.Si dan Direktur RSUD Palembang BARI Ibu dr. Hj. Makiani, S.H., M.M., MARS menerima Kunjungan Kerja dari Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPANRB) Republik Indonesia Ibu Prof. Dr. Diah Natalisa, MBA beserta Asisten Deputi Perumusan Kebijakan Pelayanan Publik KEMENPAN-RB RI, Bpk. Dr. Drs. Muhammad Imanuddin, M.Si dan Reforma Bina Potensia, Bpk. Nawal Karimi ke Mal Pelayanan Publik (MPP) DPMPTSP Kota Palembang. Kunjungan dalam rangka Peninjauan Proses Bisnis Pelayanan pada Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Palembang dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Palembang. Jumat, 26 Februari 2021. (ira)