Pengajuan Permohonan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) dapat diajukan melalui SimBG pada https://simbg.pu.go.id |Selamat Datang Di DPMPTSP Kota Palembang. |Melayani Dengan Hati Melayani Sepenuh Hati |Untuk Perizinan SDM Kesehatan dan Sarana Kesehatan dapat mengajukan Permohonan Izin melalui https://sipperi.palembang.go.id secara Online

Pemerintah Kota Palembang DPMPTSP dalam Forum Fasilitasi dan Koordinasi Kerja Sama di Bidang Investasi antara BUMN/BUMD dengan Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palembang

Kegiatan Forum Fasilitasi dan Koordinasi Kerja Sama di Bidang Investasi antara BUMN/BUMD dengan Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palembang yang diselenggarakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palembang melalui Sekretaris DPMPTSP Kota Palembang, Bpk. Yan Sabar M Sihotang, AP beserta Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal DPMPTSP Kota Palembang, Bpk. H. Diankis Julianto, ST, Kasi Deregulasi Penanaman Modal dan Pemberdayaan Usaha, Ibu Fadilah Sani, SH., M. Hum, Kasi Perencanaan Penanaman Modal, Bpk. Irffan Febrianza, SE beserta para staf DPMPTSP Kota Palembang di Ballroom Grand Atyasa Convention Centre Palembang.

Kegiatan Forum Fasilitasi dan Koordinasi Kerja Sama di Bidang Investasi antara BUMN/BUMD dengan Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palembang secara resmi dibuka oleh Sekretaris DPMPTSP Kota Palembang, Bpk. Yan Sabar M Sihotang, AP dan selanjutnya penyampaian kata sambutan disampaikan langsung oleh Ketua Pelaksana yaitu oleh Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal DPMPTSP Kota Palembang, Bpk. H. Diankis Julianto, ST. Dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Bpk. Taufik Yamansyah terkait Peran Serta PT Pupuk Sriwidjaja (PUSRI) dalam Meningkatkan Iklim Investasi Melalui Kemitraan dengan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kota Palembang, dan sebagai moderator dalam kegiatan ini adalah Ibu Dr. Yulia Saftiana,S.E,M.Si,Ak.,CA. Lalu, pemaparan materi kedua disampaikan oleh Bpk. Erico Valben selaku Direktur dari CV. Kopi Biji Palembang dan pemaparan materi terakhir disampaikan oleh Bpk. Guntara selaku Kepala Bidang Kredit pada Bank Sumsel Babel Cabang Palembang terkait Bank Sumsel Babel Giat Memajukan Ekonomi Daerah Melalui Kemitraan dan Peningkatan Kapasitas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Setelah pemaparan materi dari para narasumber, dilanjutkan dengan diskusi serta tanya jawab oleh para peserta yang hadir pada kegiatan Forum Fasilitasi dan Koordinasi Kerja Sama di Bidang Investasi antara BUMN/BUMD dengan Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan narasumber. Telah terpilih 6 orang peserta dari perwakilan UKM/IKM Nusantara Kota Palembang, WPMI Kota Palembang, IPEMI PW Kota Palembang dan lainnya yang dipilih dalam diskusi pada kegiatan ini.

Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan dan memberdayakan Pelaku UMKM dan Asosiasi Usaha Kota Palembang dalam memanfaatkan kesempatan yang terbuka dan potensi sumber daya produktif dan penguatan usaha dalam rangka pengembangan bisnis dan investasi. Kegiatan Forum Fasilitasi dan Koordinasi Kerja Sama di Bidang Investasi antara BUMN/BUMD dengan Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Palembang diikuti oleh 100 orang yang berasal dari Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Perbankan Kota Palembang, PT Pegadaian, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian, Dinas Perdagangan Kota Palembang dan masih banyak lainnya. Kamis, 12 September 2019.(Ira)